Dewan PersSWI Kabupaten Jember

Persiapan Rakerda 2025, DPD SWI Jember Mengelar Pertemuan Pra Rakerda

×

Persiapan Rakerda 2025, DPD SWI Jember Mengelar Pertemuan Pra Rakerda

Sebarkan artikel ini

Suyono HS mengingatkan kepada seluruh anggota SWI Jember yang ID card nya habis masa berlakunya untuk segera dilakukan perpanjangan diusulkan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) SWI.

Dalam pertemuan itu anggota DPD SWI Jember cukup antusias mengikuti Pra Rakerda. Salman dari media Nusa Barong online ditunjuk sebagai ketua panitia Rakerda DPD SWI Jember. Ia berharap dalam Rakerda nanti bisa mengundang Ketua DPP SWI dan ketua Dewan Pers.

banner 325x300
banner 325x300

Salman berharap kepada 30 anggota media untuk bisa bekerja sama dan kompak dalam mensukseskan pelaksanaan Rakerda SWI Jember.

Untuk mensupport kegiatan tersebut, Salman berkomitmen untuk menjalin kerjasama dan bermitra kepada beberapa pihak baik di pemerintahan maupun BUMN

“Berkomitmen untuk menjalin kerjasama dengan mitra baik di pemerintahan maupun BUMN untuk mensuport kegiatan tersebut yang dianggarkan sekitar 30 juta rupiah,” ujar Salman.

Sementara itu, Sigit dari Media Jembertoday.net mendukung wacana usulan untuk mengundang Ketua Dewan Pers dan didukung oleh 10 media online yang hadir pada pertemuan tersebut.

Hal senada juga diungkapkan oleh Lana Rumanta dari Recordjatim.id, dirinya setuju untuk mengundang ketua dewan Pers yang notabene adalah orang asli Jember. Ia berharap kegiatan Rakerda DPD SWI Jember ini, ketua panitia bisa mengundang pasangan Bupati Gus Fawait dan wakil Bupati Jember Joko Susanto untuk membuka kegiatan Rakerda.(Redaksi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *